Agar Puting Tidak Lecet Saat Menyusui

image

Bestmom.id, Tangerang – Untuk ibu yang baru pertama kali menyusui pasti akan mengalami puting lecet dihari-hari pertama menyusui. Hal ini biasanya disebabkan karena posisi menyusui yang tidak benar, banyak ibu yang malah berhenti menyusui bayinya ketika putingnya lecet. Padahal ASI merupakan satu-satunya sumber makanan yang dibutuhkan oleh bayi.

Lecet pada puting biasanya hanya akan terjadi dalam waktu singkat, jika luka pada puting tak kunjung sembuh, Anda tak usah khawatir karena ada beberapa tips yang bisa mom lakukan sebagai cara mengatasi puting lecet karena menyusui:

  1. Susui bayi sesering mungkin, jika Anda biasa menyusui bayi 8 kali sehari, jadikan lebih sering, misal 12 kali sehari.
  2.  Bila saat menyusui bayi menggigit puting Anda, lepaskan gigitannya dengan lembut. Caranya, letakkan satu jari bersih Anda di antara mulut bayi dengan payudara bagian samping. Atau, tekan dagu bayi ke bawah agar gigitannya lepas.
  3. Kompres puting yang lecet, jika sudah terlanjur lecet setelah menyusui, siasati dengan merendam kain lembut ke air hangat, dan kompres puting dengan kain tersebut.
  4. Oleskan ASI di puting, puting yang lecet memang akan menimbulkan rasa perih. Untuk meredakannya, Anda bisa mengoleskan ASI di puting setelah menyusui. Kemudian angin-anginkan sampai kering. ASI ini mengandung zat penyembuh luka, sehingga bisa meredakan rasa sakit akibat lecet bekas gigitan bayi.
  5. Selain ASI Anda juga bia mengoleskan krim khusus untuk puting, gunakanlah krim pelembab setelah menyu­­sui agar kulit memiliki waktu yang cukup untuk menyerapnya. Jika ingin menyusui kembali, Anda harus membersihkan terlebih dahulu puting Anda. Penggunaan krim akan mengobati puting lecet dengan lebih cepat.
  6. Jaga kebersihan payudara, puting lecet bisa disebabkan karena kebersihan payudara Anda tidak terjaga, untuk ibu ibu dianjurkan untuk selalu menjaga kebersihan payudara dengan mengganti bantalan pada payudara setelah selesai menyusui. Gunakanlah bra berbahan nyaman agar sirkulasi udara dapat berjalan dengan baik. dan pastikanlah puting Anada benar-benaar kering sebelum kembali berpakaian

Namun, bila rasa sakit tidak tertahankan lagi atau ada tanda infeksi. Baiknya segera hubungi dokter untuk mendapatkan obat pengurang rasa sakit.(AN)

Bagikan Artikel ini:

Artikel Terkait

Cara ASI Mengalir Deras

Menjadi Ayah ASI

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo