Bestmom.id, Tangerang – Bola merupakan salah satu permainan yang
disukai dari berbagai jenis usia. Dari bayi, anak-anak, hingga orang dewasa
pasti senang ketika diajak bermain bola.
Olahraga satu ini tak hanya
menyehatkan saja loh moms, bermain bola ternyata dapat melatih mental anak agar
lebih pemberani. Berikut manfaat bermain bola untuk anak yang perlu diketahui.
Bermain sepak bola mampu meningkatkan konsentrasi pada anak
Dengan bermain bola otak anak di
paksa untuk berkonsentrasi agar bola yang ia bawa tidak dapat direbut oleh
lawan mainnya. Kegiatan semacam ini membuat keterampilan mental pada anak
semakin tajam, dan melatihnya untuk berpikir secara kritis. Oleh karena itu,
dengan bermain bola, anak bisa lebih meningkatkan konsentrasi dan kemampuan
belajar mereka.
Membangun kepercayaan diri
Bermain di depan orang banyak dapat
menumbuhkan kepercayaan diri si kecil dan pada akhirnya meningkatkan harga diri
Si Kecil. Dukungan dan tepuk tangan yang didapatkan setiap kali si kecil
mencetak gol atau bermain dengan bijaksana juga akan mendorong si kecil untuk
berbuat lebih banyak.
Membuat anak terhindar dari stres
Olahraga luar ruangan dapat
membantu si kecil mengatasi stres. Bermain sepak bola membantu anak
mendisiplinkan diri sendiri karena mereka diharuskan bekerjasama dengan tim.
Olahraga kompetisi juga baik untuk anak belajar mengatur emosi, menerima
kekalahan, dan sportifitas.
Itulah beberapa manfaat berlatih
sepak bola bagi anakl! Tunggu apa lagi nih, yuk ajak si kecil bermain sepak
bola sejak dini!(AN)