Yuk, Ajari Si Kecil Cara Berenang dengan Aman!

image

Bestmom.id, Tangerang – Berenang adalah salah satu kegiatan favorit anak-anak. Bermain dengan air dan bisa berada di kolam dengan jumlah air yang banyak adalah suatu sensasi dan pengalaman sendiri bagi indera tubuh anak yang setiap harinya tidak menghabiskan waktu banyak di dalam air atau bermain air.

Percikan air, gelombang air dari kolan, serta beberapa permainan air mancur membuat anak selalu bahagia ketika berada di area kolam renang. Itulah mengapa, kolam renang juga menjadi destinasi wisata buatan favorit yang ramai dikunjung masyarakat saat akhir pekan ataupun waktu liburan.

Bukan hanya bermain, kolam renang juga bisa digunakan sebagai media olahraga yang menyehatkan tubuh kita. Namun, apakah si Kecil berani dan percaya diri untuk masuk ke dalam kolam yang lebih dalam dari kolam tempat mereka biasanya bermain?

Banyak anak-anak hanya berani bermain air dengan permainan dibandigkan masuk ke kolam berenang sesungguhnya. Kebiasaan ini harus dilatih agar anak bisa memiliki keberanian dan rasa percaya diri untuk bisa masuk ke dalam kolam renang. Keberanian anak untuk masuk ke dalam kolam renang dan mulai belajar berenang bisa dipicu dan dilatih dengan beberapa cara tertentu.

Bestmom.id telah merangkum informasi mengenai cara mengajarkan anak berenang dengan cara yang tepat, mulai dari tahap awal hingga akhir. Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Kenalkan Si Kecil dengan Kolam Renang

Tahap pertama mengajarkan anak berenang adalah dengan memperkenalkannya dengan kolam renang. Cobalah mulai berikan transisi dari permainan air, menuju kolam renang yang berukuran dangkal. Hal ini berguna agar anak bisa mengetahui kondisi di dalam kolam dan mereka aman berada di sana. Dengan begitu, anak bisa mengerti kondisi kolam renang.

Dari tahap ini, kita sebagai orang tua yang akan mengajarkan juga akan mengetahui tingkat keberanian anak. apabila si Kecil merasa takut pada kolam dangkal, maka pembiasaan dan perlakuan ekstra harus diberikan agar anak bisa membangun kepercayaan dirinya di dalam kolam renang.

Perlahan-Lahan Ajak Si Kecil Masuk ke Kolam

Ketika kepercayaan diri anak sudah mulai muncul, ingatlah untuk selalu menciptakan suasana yang menyenangkan dengan mengajaknya masuk ke dalam kolam dan membenamkan tubuhnya di dalam air. Coba bangun suasana yang menyenangkan sehingga anak terpicu untuk terus berada di kolam renang sembari mengenalkan dirinya dengan kolam renang itu sendiri.

Mulai dengan Melatih Keberanian Berseluncur

Berseluncur adalah kegiatan favorit banyak anak-anak saat berkunjung ke wisata air atau kolam renang. Meluncur ke bawah dan disambut dengan cipratan air yang banyak merupakan sensasi menyenangkan yang akan kita kenang rasanya hingga dewasa.

Setelah berseluncur, anak biasanya akan lebih antusias dan bahagia karena bermain di kolam renang sambil belajar berenang sangatlah menyenangkan. Suasana yang menyenangkan akan membuat anak semakin terbiasa di dalam kolam renang.

Ajarkan Cara Mengapung

Ini adalah tahap yang banyak dilakukan orang tua kepada anak mereka saat berada di kolam renang. Coba ajarkan anak cara berenang, posisinya, serta berikan pengertian bahwa manusia dapat mengapung di dalam air. Namun, ingatkan juga untuk selalu berhati-hati dan jangan melakukan apapun saat tidak dalam pengawasan orang tua.

Ajarkan Gerakan-Gerakan Berenang

Tahap terakhir tentunya mengajarkan si Kecil gerakan-gerakan dalam berenang. Cobalah ajarkan bagian tubuh mana saja yang harus bergerak dan bagaimana badan kita bisa terus maju ke depan tanpa harus didorong atau semacamnya.

Misalnya, ajarkan si Kecil menggerakkan tangan memutar dan kaki yang bergerak dan menendang sehingga badan bisa lebih maju.

Perlahan namun pasti ajarkan si Kecil dengan posisi tengkurap dan anak akan mulai terbiasa berenang dengan ajaran yang Anda ajarkan. (GYS)

 

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo