Bestmom.id, Tangerang – Memiliki buah hati tentu menjadi
dambaan setiap pasangan, khususnya yang baru saja menikah. Namun sayangnya,
dalam beberapa kasus ada pasangan yang cepat dapat momongan, namun ada pula
yang harus menunggu lama untuk dikaruniai anak.
Terdapat beberapa faktor yang memengaruhi kesulitan memiliki
anak, salah satunya yaitu kesuburan. Kesuburan wanita merupakan faktor penting
terjadinya kehamilan. Jika kesuburannya optimal, maka berpotensi lebih cepat
hamil, sementara jika kesuburannya kurang optimal, kehamilan sulit terjadi.
Ada beberapa cara untuk mengatasi
kesulitan hamil, yaitu bisa dilakukan dengan pengobatan medis. Namun tidak
hanya itu, ada beberapa cara alami yang juga dapat dilakukan untuk meningkatkan
kesuburan wanita, di antaranya
sebagai berikut:
Konsumsi makanan bergizi seimbang
Ketika mempersiapkan program hamil,
sebaiknya Anda pastikan tubuh Anda dan pasangan dalam keadaan baik dan sehat.
Tubuh yang sehat menjadi awalan yang baik untuk program kehamilan.
Anda bisa mulai mengonsumsi sayur
dan buah-buahan yang mengandung antioksidan tinggi dan mengonsumsinya secara
teratur, agar kesuburan lebih optimal. Selain itu, Anda bisa mengganti beberapa
sumber protein hewani seperti daging-dagingan dan telur ke sumber protein
nabati seperti kacang dan biji-bijian. Hal ini sebagai bentuk untuk mencegah
gangguan kesuburan pada wanita.
Tidak sampai disitu, Anda juga perlu
mengganti jenis karbohidrat Anda menjadi karbohidrat kompleks yang dipercaya
lebih baik daripada karbohidrat biasa. Beberapa makananan yang masuk ke dalam
kategori karbohidrat sederhana seperti nasi dan roti sebaiknya dikurangi karena
dapat menyebabkan naiknya gula darah dan hormon insulin yang mengganggu
produksi hormon reproduksi wanita.
Batasi kafein dan alkohol
Dalam beberapa penelitian disebutkan
bahwa kafein memiliki pengaruh terhadap masalah kesuburan, tidak hanya untuk
laki-laki tapi juga perempuan. Konsumsi kafein yang aman yaitu kurang dari 200
miligram per hari.
Konsumsi alkohol yang berlebihan
sebanyak lebih dari tujuh gelas dalam seminggu atau menghabiskan tiga gelas
dalam satu waktu juga beresiko tinggi pada kesuburan karena dapat menyebabkan
gangguan pada ovulasi, menstruasi, hingga kelainan pada lapisan endometrium.
Ada baiknya Anda menghindari konsumi alkohol dan kafein untuk sementara waktu
agar kesuburan Anda optimal.
Kendalikan stress
Stress yang muncul dapat
meningkatkan kadar hormon stress yang dapat menghambat bahkan mematikan proses
reproduksi. Untuk itu, Anda perlu mengelola stress Anda dengan melakukan yoga
tau meditasi sebagai bentuk pengalihan yang bisa mengurangi rasa stress.
Jika Anda sudah menerapkan hal
tersebut namun merasa stress masih terjadi dan tidak berkurang dari sebelumnya,
Anda bisa meminta bantuan professional yang lebih paham dan ahli di bidang ini
untuk mengendalikan stress Anda.
Aktif bergerak
Jika Anda memiliki gaya hidup yang
tidak aktid bergerak, sebaiknya Anda ubah gaya hidup tersebut karena gaya hidup
tidak aktif seringkali dihubungkan menjadi pemicu turunnya kesuburan.
Dalam sebuah penelitian, disebutkan
bahwa olhraga satu jam per minggu dapat menurunkan resiko gangguan kesuburan
sebanyak 5%. Itulah mengapa Anda disarankan untuk aktif berolahraga sebagai
salah satu bentuk pola hidup sehat yang dapat meningkatkan kesuburan.
Namun, Anda harus tetap perhatikan
bawa jangan berolahraga secara berlebihan, karena justru akan menurunkan
kesuburan Anda.
Kelola berat badan
Berat badan ideal dapat membantu
Anda menjaga kesehatan tubuh serta menjaga kesuburan wanita. Perempuan dengan
berat badan yang kurang membutuhkan usaha empat kali lebih lipat untuk tetap
hamil dengan berat badan normal, sementara perempuan yang kelebihan berat badan
dapat berpotensi menurunkan kesuburan. Jumlah lemak yang tinggi dapat
berpengaruh pada siklus haid serta kesuburan Anda.
Untuk itu, Anda perlu mengelola
berat badan Anda dengan pola makan dan hidup yang sehat agar kesuburan Anda
lebih optimal.
Baca juga: Ciri Masa Subur Wanita yang Perlu Diketahui
Itulah 5 cara alami untuk
meningkatkan kesuburan Anda. Pentingnya pola hidup sehat menjadi salah satu
faktor yang melancarkan kesuburan, perhatikan pola makan dan aktivitas olahraga
yang dapat menjaga tubuh Anda untuk tetap sehat dan kesuburan Anda terjaga. (DRZ)