Bestmom.id, Tangerang - Infeksi nifas setelah ibu melahirkan mungkin saja terjadi pada ibu melahirkan di mana saja. Namun, jangan khawatir. Anda hanya perlu untuk lebih waspada dengan infeksi selama masa nifas ini.
Infeksi nifas ini bisa jadi masalah kesehatan yang serius. Karena luka-luka yang terjadi selama proses persalinan bisa jadi pintu gerbang bagi kuman-kuman penyakit untuk masuk ke dalam tubuh.
Sebenarnya kuman juga bisa berasal dari luar, misalnya saja pada di rumah sakit, banyak sekali kuman penyakit infeksi yang berasal dari para pasien yang sedang dirawat. Oleh udara, kuman penyakit ini disebarkan ke segala arah, termasuk ke peralatan yang akan digunakan untuk membantu persalinan.
Jika peralatan itu tidak distrerilkan dengan baik, bisa jadi sarana penularan penyakit infeksi nifas. Sehingga Anda perlu lebih cermat dan waspada dengan kebersihan di sekitar Anda selama masa nifas. (PT)