Bestmom.id, Tangerang - Terkadang payudara akan terasa sakit saat menyusui. Hal itu bisa disebabkan karena beberapa hal, seperti posisi mulut bayi yang tidak benar, dan lain sebagainya. Selengkapnya yuk simak ulasan di bawah ini.
Menempel dengan benar
Pastikan posisi mulut bayi menempel di payudara dengan benar, sehingga payudara tidak akan lecet.
Posisi yang Tepat
Carilah posisi ternyaman untuk menyusui bayi, sehingga mulut bayi pun akan menempel dengan tepat, dan menghindari payudara terasa sakit. Anda bisa bersender di kursi berlengan, atau bisa menyangga tangan dengan bantal menyusui. Atau bisa dengan posisi-posisi lainnya yang dapat membuat Anda nyaman.
Menyusui bayi saat baru terjaga
Bayi yang baru saja terbangun dari tidur biasanya lapar, jadi tawarkan ASI kepadanya, saat baru bangun, tubuh bayi masih rileks, sehingga Anda akan dengan mudah mengarahkan bayi untuk menyusu.
Singkat tapi sering
Jarang menyusui bayi, akibatnya bayi akan merasa sangat kelaparan dan berakibat pada kuatnya ia menyusu. Jadi, supaya payudara tidak sakit, susui bayi sesering mungkin meskipun hanya dalam waktu singkat.
Ikut kelas laktasi
Bergabung bersama anggota kelas laktasi, akan memberikan wawasan lebih luas lagi. Anda pun juga bisa langsung bertanya dengan pembimbing mengenai posisi yang tepat, dan lain sebagainya mengenai menyusui bayi.
Gunakan kedua payudara
Gunakan payudara kanan dan kiri untuk menyusui bayi secara bergantian. Dengan begitu tidak ada payudara yang bengkak karena ASI tidak dikeluarkan. (put)