Bestmom.id, Tangerang - Indonesia merupakan negara yang adat
budayanya masih sangat kental, sehingga mempengaruhi cara pandang masyarakat
terhadap berbagai aspek. Banyak sekali beredar mitos yang berkaitan dengan kelahiran dan kehamilan, bahkan
mitos-mitos itu masih dipercaya sampai sekarang.
Para ibu hamil tidak perlu merasa
takut dengan mitos melahirkan tersebut. sebaiknya
carai tahu dulu kebenaran fakta akan berbagai mitos melahirkan tersebut.
berikut merupakan beberapa mitos yang sampai saat ini masih ada beberapa orang
yang mempercayai kebenarannya
Wanita hamil tidak boleh potong rambut, beberapa orang bahkan
mempercayai jika potong rambut saat
hamil akan mendatangkan penyakit bagi janin yang dikandung. Padahal
kesehatan janin sendiri sangat tergantung pada pola makan dan kebugaran sang
ibu. Jadi, potong rambut atau tidak, jika si ibu memang lalai menjaga asupan
nutrisi yang dibutukan oleh tubuh, kesehatan janin pasti terganggu.
Mengkonsumsi kedelai bisa membuat kulit bayi putih, putih atau
tidaknya kulit bayi tergantung dari gen orangtuanya. Jika orang tuanya memiliki
gen yang putih otomatis kulit bayi yang di kandungnya akan memiliki jenis kulit
yang sama dengan orangtuanya.
Melahirkan adalah proses yang menyakitkan, mitos satu ini merupakan
yang paling banyak ditakutkan oleh para ibu hamil. kenyataannya setiap wanita
punya batas toleransi sakit yang berbeda-beda. Semakin besar penerimaan Anda
saat melahirkan, maka semakin mudah pula Anda menahan rasa sakit saat
melahirkan.
Punya panggul besar dapat mempercepat proses persalinan, ukuran
panggul wanita tidak bisa menjadikan jaminan dapat mudah untuk melahirkan.
Karena ukuran panggul yang terlihat besar secara fisik luar tidak selalu sesuai
dengan lebar panggul.
Makan makanan pedas dapat mempercepat proses melahirkan, mengkonsumsi
makanan pedas memang bisa merangsang perut, namun jika Anda terlalu banyak
mengkonsumsi makanan pedas dapat membuat Anda menderita karena bisa menyebabkan
diare. (AN)